LAPORAN PENELITIAN MANDIRI : ANALISIS PENERAPAN PENDEKATANTASK-BASED LANGUAGE TEACHING PADA MATA KULIAH ACADEMIC WRITING (Penelitian Tindakan pada Prodi PBI FKIP Universitas Mercu Buana Yogyakarta)

Hermayawati, Hermayawati (2017) LAPORAN PENELITIAN MANDIRI : ANALISIS PENERAPAN PENDEKATANTASK-BASED LANGUAGE TEACHING PADA MATA KULIAH ACADEMIC WRITING (Penelitian Tindakan pada Prodi PBI FKIP Universitas Mercu Buana Yogyakarta). Laporan Penelitian. Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris, Yogyakarta.

[thumbnail of LAPORAN PENELITIAN]
Preview
Text (LAPORAN PENELITIAN)
Hermayawati_Penelitian Mandiri 2016-2017.pdf

Download (465kB) | Preview

Abstract

Beberapa dekade terakhir ini pengajaran bahasa bukan lagi diarahkan pada
language usage, melainkan language use yang berfokus pada pengembangan
keterampilannya, yaitu menyimak, berbicara, membaca dan menulis dan harus disajikan
dalam bentuk wacana (discourses). Komponen atau aspek berbahasa seperti struktur,
tata bahasa, kosakata, ejaan, dan lafal disajikan secara terpadu dan kontekstual, menyatu
dengan muatan atau pokok bahasan yang ditargetkan untuk dipelajari. Dari keempat
keterampilan tersebut di atas, kegiatan menulis (writing) merupakan keterampilan yang
dirasa paling sulit bagi peserta didik berbagai tataran belajar, termasuk bagi mahasiswa
program studi pendidikan bahasa Inggris Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Universitas Mercu Buana Yogyakarta (PBI FKIP UMBY). Permasalahan lain yang
seringkali muncul adalah kendala ketersediaan waktu dan tempat belajar di perguruan
tinggi karena padatnya beban tugas dosen dan mahasiswa dalam melaksanakan
Tridarmanya. Oleh karena itu, banyak perguruan tinggi yang memanfaatkan metode
yang paling tepat untuk menjalankan tugas pendidikan melalui pemberian tugas, salah
satunya adalah metode atau pendekatan TBLT (Task Based Language Teaching) yang
sejak awal abad XXI kembali digunakan, seiring dengan perkembangan teknologi.
Atas dasar pertimbangan tersebut di atas, penelitian ini bertujuan menganalisis
hasil pemanfaatan metode TBLT untuk perkuliahan menulis karya ilmiah (Academic
Writing/ AW) mahasiswa semester 6 (enam) Prodi PBI FKIP UMBY. Mata kuliah AW
yang juga merupakan Writing IV ini merupakan prasyarat mengikuti mata kuliah
Proposal Writing (Penulisan Proposal Penelitian). Secara khusus, tujuannya adalah
untuk menganalisis: (1) Kebutuhan perkuliahan “Academic Writing” mahasiswa PBIFKIP UMB Yogyakarta; (2) Pelaksanaan perkuliahan “Academic Writing”
menggunakan TBLT; (3) Minat mahasiswa dalam mempelajari materi menggunakan
TBLT; (4) Tingkat kemampuan mahasiswa dalam bekerja secara mandiri; dan (5)
Tingkat pencapaian hasil belajar mahasiswa menggunakan TBLT.
Sesuai dengan tujuannya, penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian
tindakan kelas (PTK) dengan sasaran mahasiswa semester 6 Prodi PBI FKIP UMBY
yang hanya berjumlah 10 orang. Kegiatan penelitiannya dilakukan secara siklik selama
6 putaran dalam 12 kali pertemuan. Kegiatan belajar berlangsung secara partisipatoris
dalam bentuk praktik menulis karya ilmiah dalam berbagai genre seperti opini,
deskripsi, report, dan analisis menggunakan pendekatan TBLT. Hasil kajian
menunjukkan bahwa TBLT dapat meningkatkan: (1) minat belajar AW mahasiswa; (2)
kemandirian dalam menghasilkan karya tulis target; (3) kualitas hasil belajar (yang
dinilai menggunakan sistem portofolio) dari rerata nilai 60 (C) menjadi rerata nilai B
(76). Hasil penghitungan melalui tes awal dan tes akhir (Ujit ) menunjukkan bahwa Thit
> Ttabel Thit > Ttabel 0,795 > 0.675 dengan taraf signifikansi alpha 5% (α = 0,05). Atas
dasar temuan data tersebut di atas, TBLT dapat direkomendasikan sebagai pendekatan
alternatif untuk perkuliahan AW bagi atau pun mata kuliah sejenisnya, seperti Writing I,
II, III dan Proposal Writing

Item Type: Monograph (Laporan Penelitian)
Uncontrolled Keywords: TBLT, Academic Writing, PTK, portofolio, metode
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris
Depositing User: Pendidikan Bahasa Inggris UMBY
Date Deposited: 06 Aug 2020 01:52
Last Modified: 06 Aug 2020 01:52
URI: http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/9002

Actions (login required)

View Item
View Item