Sekolah Merdeka: Model Pendidikan Berwawasan Pancasila dan Kebangsaan

Hastangka, Hastangka and Mahanani, Sumiyar (2021) Sekolah Merdeka: Model Pendidikan Berwawasan Pancasila dan Kebangsaan. Jurnal Review Pendidikan Dasar: Jurnal Kajian Pendidikan dan Hasil Penilitian, 7 (1). ISSN 2640-8474

[thumbnail of 2.Sekolah merdeka.pdf]
Preview
Text
2.Sekolah merdeka.pdf

Download (234kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan konsep Sekolah
Merdeka sebagai model pendidikan berwawasan kebangsaan dan Pancasila. Sekolah
Merdeka merupakan salah satu Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) yang
didirikan di Yogyakarta pada tahun 2020. Keberadaan Sekolah Merdeka ini hadir
ditengah-tengah persoalan pendidikan non formal dan formal yang kurang berpihak
pada nilai nilai wawasan kebangsaan dan Pancasila. Selain itu, gagasan dasar
berdirinya sekolah merdeka melihat kondisi sekolah saat ini yang kurang berpihak
pada kebutuhan siswa atau peserta didik. Jenis penelitian ini merupakan penelitian
kualitatif. Penelitian ini digunakan untuk menganalisis dan mendeskripsikan konsep
dan kebijakan Sekolah Merdeka di Yogyakarta. Lokasi penelitian ini dilakukan di
Sekolah Merdeka pada periode bulan September sampai dengan Desember 2020.
Sumber data penelitian ini diperoleh melalui observasi dan wawancara dengan
narasumber. Data lain diperoleh dari dokumen tentang sekolah merdeka dan hasil
penelitian sebelumnya tentang kebijakan sekolah. Analisis yang digunakan dalam
penelitian menggunakan analisis heuristik. Hasil dari penelitian ini menunjukkan
bahwa filosofi dan visi misi sekolah merdeka mencerminkan arah dan orientasi
sekolah merdeka yang membangun suasana dan prinsip prinsip wawasan
kebangsaan dan Pancasila.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Sekolah Merdeka, Pancasila, Pendidikan, Wawasan Kebangsaan
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > B Philosophy (General)
Depositing User: Psikologi UMBY
Date Deposited: 02 Aug 2021 04:25
Last Modified: 02 Aug 2021 04:25
URI: http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/12018

Actions (login required)

View Item
View Item