Gomphrena, Avireza (2021) STUDI KASUS MANAJEMEN KRISIS DIVISI PUBLIC RELATIONS DI KLINIK KECANTIKAN RETA BEAUTY CLINIC YOGYAKARTA DALAM MENGHADAPI ERA NEW NORMAL. Skripsi thesis, Universitas Mercu Buana Yogyakarta.
ABSTRAK.pdf
Download (37kB) | Preview
BAB I.pdf
Download (143kB) | Preview
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (331kB) | Request a copy
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (304kB) | Request a copy
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (863kB) | Request a copy
BAB V.pdf
Download (93kB) | Preview
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Download (96kB) | Preview
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB) | Request a copy
FULL_AVIREZA GOMPHRENA_17071195_KRISTINA ANDRYANI_bookmark.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (2MB) | Request a copy
Abstract
Penelitian ini berfokus pada manajemen krisis yang digunakan oleh divisi public relations di sebuah perusahaan yang bergerak di bidang jasa pelayanan yakni klinik kecantikan Reta Beauty Clinic Yogyakarta dalam menghadapi era new normal yang kehadirannya disebabkan oleh pandemi covid-19 (corona virus disease). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membuat deskripsi atau gambaran secara sistematis mengenai manajemen krisis yang dijalankan oleh public relations perusahaan tersebut. Adapun yang menjadi latar belakang pada penelitian ini, dikarenakan saat ini pelayanan di klinik kecantikan telah menjadi salah satu kebutuhan pokok masyarakat selain itu kehadiran virus covid-19 ini sangat berdampak diberbagai sektor salah satunya dibidang pelayanan yang dalam praktek kerjanya memerlukan adanya kontak fisik dengan konsumen (masyarakat umum) yang tentunya sangat beresiko karena dapat memicu terjadinya penularan.
Metode yang penulis gunakan dalam penelitian kali ini mengunakan metode pendekatan deskriptif kualitatif yang bersifat sudi kasus. Sehingga berdasarkan permasalahan yang terjadi akan menghasilkan data-data deskriptif, yang selanjutnya akan dianalisa dan disusun menjadi sebuah laporan yang sistematis.
Berdasarkan hasil pengolahan data menunjukkan bahwa keberadaan divisi public relations sangat berperan penting dalam penyelesaian krisis. Bentuk tindakan penyelesaiannya merujuk ke strategi manajemen public relations. Langkah-langkah pengelolaan krisis yang digunakan menciptakan adanya perubahan kebijakan, modifikasi operasional, kompromi dan bertujuan untuk meluruskan reputasi perusahaan sesuai dengan strategi adiptif dalam strategi manajemen krisis. Hasil dari tindakan tersebut berdampak pada peningkatan pemasukan dan berhasil mendapatkan komentar positif dari konsumen.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information/Lokasi Hardcopy: | Perpustakaan Kampus 3 UMBY |
Uncontrolled Keywords: | manajemen krisis, public relations, krisis |
Subjects: | H Social Sciences > HE Transportation and Communications |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komunikasi > Program Studi Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | Ilmu Komunikasi UMBY |
Date Deposited: | 05 Mar 2022 05:07 |
Last Modified: | 05 Mar 2022 05:07 |
URI: | http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/14967 |