HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI TERHADAP KOHESIVITAS KELOMPOK DENGAN MOTIVASI BERPRESTASI PADA ATLET SEPAK BOLA

Saifuddiin, Muhammad Rizqi and Setyawan, Nur Fachmi Budi (2021) HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI TERHADAP KOHESIVITAS KELOMPOK DENGAN MOTIVASI BERPRESTASI PADA ATLET SEPAK BOLA. Jurnal Sosial dan Teknologi (SOSTECH), 1 (10). ISSN 2774-5155

[thumbnail of Similarity Artikel]
Preview
Text (Similarity Artikel)
Artikel Muhammad Rizqi & Nur Fachmi SOSTECH.pdf.pdf

Download (880kB) | Preview

Abstract

Abstrak
Latar belakang: Manusia pada dasarnya membutuhkan olahraga demi menjaga kesehatan
tubuhnya. Masyarakat di dunia khususnya Indonesia pasti menyukai olahraga, khususnya
olahrga sepak bola.
Tujuan penelitian: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara persepsi
terhadap kohesivitas kelompok dengan motivasi berprestasi pada atlet sepak bola.
Metode penelitian: Metode yang digunakan yaitu Purposive Random Sampling. Pengambilan
data penelitian ini menggunakan skala persepsi terhadap kohesivitas kelompok dengan 33 item
dan skala motivasi berprestasi dengan 30 item. Metode analisis data yang digunakan
menggunakan teknik korelasi Product Moment Pearson. Cara pengambilan subjek dengan
menggunakan hasil analisis data diperoleh koefisien korelasi sebesar 0,787 dengan nilai
signifikansi sebesar 0,000 (P < 0.050).
Hasil penelitian: Hasil tersebut menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif yang signifikan
antara persepsi terhadap kohesivitas kelompok dengan motivasi berprestasi. Diterimanya
hipotesis dalam penelitian ini menunjukan koefisien determinasi (R2) sebesar 0,619 yang
artinya persepsi terhadap kohesivitas kelompok memiliki kontribusi sebesar 61,9% terhadap
motivasi berprestasi dan sisanya 38,1% dipengaruhi faktor lain yaitu kemungkinan untuk
sukses, ketakutan akan kegagalan, value, self-efficacy, usia, pengalaman, jenis kelamin,
lingkungan, sosial dan hubungan individual.
Kesimpulan: Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa terdapat
hubungan yang positif antara persepsi terhadap kohesivitas kelompok dengan motivasi
berprestasi pada atlet sepak bola.
Kata kunci: Motivasi Berprestasi, Persepsi Terhadap Kohesivitas Kelompok, Atlet
Abstract
Background: Humans basically need exercise to maintain the health of their bodies. People in
the world, especially Indonesia, must love sports, especially football. Research objectives: This
study aims to find out the relationship between perceptions of group cohesiveness and
achievement motivation in football athletes.
Research method: The method used is purposive random sampling. The study's data capture
used a perceptual scale of group cohesiveness with 33 items and an accomplished motivation
scale with 30 items. The data analysis method used uses Pearson's Product Moment correlation
technique. How to take the subject using the results of data analysis obtained a correlation
coefficient of 0.787 with a significance value of 0.000 (P < 0.050).
Results: The results showed that there was a significant positive relationship between
perceptions of group cohesiveness and achievement motivation. The acceptance of the
hypothesis in this study showed a coefficient of determination (R2) of 0.619 which means that
the perception of group cohesiveness has a contribution of 61.9% to the motivation of
achievement and the remaining 38.1% influenced by other factors, namely the possibility of
success, fear of failure, value, self-efficacy, age, experience, gender, environment, social and
individual relationships.
Conclusion: Based on the results of research and discussion it can be concluded that there is a
positive relationship between perceptions of group cohesiveness and achievement motivation in
football athletes.
Keywords : Achievement Motivation, Perception Towards Group Cohesiveness, Athlete

Item Type: Article
Subjects: A General Works > AC Collections. Series. Collected works
Divisions: Fakultas Psikologi > Program Studi Psikologi
Depositing User: Psikologi UMBY
Date Deposited: 30 Nov 2022 06:56
Last Modified: 30 Nov 2022 06:56
URI: http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/16977

Actions (login required)

View Item
View Item