PENGARUH ATRIBUT PRODUK, HARGA DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SHAMPO CLEAR

Lestian, Meji Okta (2017) PENGARUH ATRIBUT PRODUK, HARGA DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SHAMPO CLEAR. Skripsi thesis, Universitas Mercu Buana Yogyakarta.

[thumbnail of ABSTRAK] Text (ABSTRAK)
Abstrak.docx

Download (12kB)
[thumbnail of BAB I] Text (BAB I)
BAB 1.pdf

Download (252kB)
[thumbnail of BAB VI] Text (BAB VI)
Bab 6.pdf

Download (93kB)
[thumbnail of FULL TEXT] Text (FULL TEXT)
SKIRPSI FULL TEXT.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis Pengaruh
Atribut Produk, Harga dn Promosi terhadap Keputusan Pembelian Shampo Clear. Populasi Dalam Penelitian Ini Adalah seluruh Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Mercubuana Kampus 3 Yogyakarta yang pernah menggunakan shampoo Clear. Tekhnik pengambilan sampel menggunakan metode accidental sampling, yaitu sampel berdasarkan kebetulan, yaitu siapa saja yang secara kebetulan insidental bertemu dengan peneliti dapat digunakan sebagai sampel. Pengujian Hipotesis dengan menggunakan metode analisis deskriptif, metode analisis statistik yang terdiri dari analisis regresi linear berganda, pengujian signifikan simultan (Uji F), pengujian signifikan parsial (Uji t) dan pengujian koefisien determinasi (R2).
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel atribut produk dan promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keputusan Pembelian Shampo Clear. Pada pengujian secara serempak (Uji F) diketahui bahwa variabel Atribut Produk, Harga dan Promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap Keputusan Pembelian Shampo Clear. Pada pengujian secara parsial (Uji t) diketahui bahwa variabel promosi merupakan variabel yang paling dominan mempengaruhi Keputusan Pembelian Shampo Clear. Melalui pengujian koefisien determinan ( Adjusted R Square ) diperoleh nilai sebesar 0,505, berarti 50,5 %. faktor-faktor Keputusan Pembelian Shampo Clear dapat dijelaskan oleh variabel bebas (Atribut Produk, Harga dan Promosi) sedangkan sisanya 49,5% dijelaskan oleh faktor-faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Atribut Produk, Harga dan Promosi dan Keputusan Pembelian
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi > Program Studi Manajemen
Depositing User: Perpustakaan UMBY
Date Deposited: 28 Oct 2024 08:07
Last Modified: 28 Oct 2024 08:07
URI: http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/19622

Actions (login required)

View Item
View Item