Choiril, Choiril (2011) KEMUNGKINAN PENERAPAN PENENTUAN TARIF SEWA KAMAR HOTEL DENGAN TEORI AKUNTANSI BIAYA STUDI KASUS PADA THE SOEMARSONO HOTEL YOGYAKARTA. Skripsi thesis, Universitas Mercu Buana Yogyakarta.
SKRIPSI2 edit imdkom.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (557kB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang bagaimana kebijaksanaan
manajemen dalam penentuan tarif sewa kamar yang ada dalam usaha
memperoleh laba dan mengetahui bagaimana penerapan tarif sewa kamar hotel
dengan teori akuntansi (cost plus approach), batasan masalah dalam penenlitian
ini adalah harga jual (princing) yang di terapkan pada bidang jasa perhotelan serta
biaya yang terjadi untuk menentukan besarnya tarif sewa kamar pada masing
masing tipe kamar yang ada dengan menggunakan full costing dan volume
penjualan (tingkat hunian) kamar yang ada. Data yang di ambil dalam penelitian
ini adalah data tiga bulan yaitu: bulan maret, april, mei tahun 2011, metode
penelitian dilakukan dengan 3 metode yaitu: (1) teknik pengumpulan data yaitu:
dengan melakukan observasi, wawancara, dan dokumentasi, (2) metode
pengumpulan data yaitu: studi pustaka, studi lapangan, (3) data yang di perlukan
yaitu: data umum dan data khusus. Analisis data yang di gunakan yaitu: (1)
menghitung biaya perkamar, (2) menentukan jumlah mark-up, (3) menentukan
prosentase mark-up, (4) menentukan besarnya mark-up per unit, (5) menentukan
harga jual.
Berdasarkan hasil analisis dapat diketahui bahwa pihak hotel belum
menggolongkan biaya-biaya sesuai dengan penggolongannya masing-masing.
Perhitungan perbandingan yang telah dilakukan antara penentuan tarif sewa kamar
the soemarsono hotel dengan penentuan menurut full costing dapat diketahui
bahwa selisih yang terjadi dikarenakan dalam penentuan tarif sewa kamar hanya
membandingkan tarif sewa kamar pada hotel yang sejenis tanpa memperhatikan
biaya-biaya yang dikeluarkan untuk menghasilkan jasa pada the soemarsono
hotel, sehingga pihak hotel kehilangan pendapatan sebesar Rp 14 360 896,85
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HG Finance |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Program Studi Akuntansi |
Depositing User: | Perpustakaan UMBY |
Date Deposited: | 01 Nov 2024 02:24 |
Last Modified: | 01 Nov 2024 02:24 |
URI: | http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/20138 |