Puspasari, Anita Diana (2017) "EVALUASI PENGELOLAAN DANA BANTUAN OPERASIONAL SEKOLAH (BOS) PADA SD NEGERI MUTIHAN BANGUNTAPAN BANTUL YOGYAKARTA". Skripsi thesis, Universitas Mercu Buana Yogyakarta.
BAB I.pdf
Download (254kB)
BAB V.pdf
Download (95kB)
SKRIPSI FULL TEKS.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Pengelolaan Dana Bantuan
Operasional (BOS) di SD Negeri Mutihan tahun 2016 pada aspek: (1)
Perencanaan Dana BOS di SD Negeri Mutihan, (2) Pelaksanaan Dana BOS di SD
Negeri Mutihan, (3) Pengawasan dan Evaluasi Dana BOS di SD Negeri Mutihan,
dan (4) Pelaporan dan Publikasi Dana BOS di SD Negeri Mutihan.
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Lokasi untuk
penelitian ini adalah SD Negeri Mutihan, dengan subyek penelitian Kepala
Sekolah, Bendahara BOS, guru dan Komite Sekolah. Teknik pengumpulan data
yang digunakan yaitu melalui observasi, dokumentasi, dan wawancara.
Keabsahan data pada penelitian ini dengan triangulasi dan membercheck. Teknik
analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah model Milles dan
Huberman, yang terdiri dari reduksi data, display data/penyajian data, dan
pengambilan kesimpulan/verifikasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa, (1) Perencanaan Dana BOS pada
SD Negeri Mutihan dilakukan dengan menyusun RKAS oleh tim anggaran
sekolah dengan diketahui oleh Komite Sekolah, guru, karyawan, dan orang tua
siswa. Penyusunan RKAS dilaksanakan bersamaan dengan penyusunann RAB
BOS, (2) Pelaksanaan Dana BOS. Dalam penyaluran Dana BOS dalam dua tahap,
yaitu Pengambilan Dana BOS oleh Bendahara BOS dan Penggunaan Dana BOS
diperuntukkan membiayai kegiatan operasional sekolah nonpersonalia
sebagaimana di petunjuk teknis BOS. Pembelanjaan barang/jasa dilaksanakan
oleh tim belanja barang dengan berdasar prinsip efektif dan efisien. Pembukuan
dilakukan oleh Bendahara BOS yang meliputi pembuatan buku kas umum, buku
pembantu bank, dan jurnal. (3) Pengawasan dan Evaluasi dilakukan secara
internal oleh Komite Sekolah dan Dinas Pendidikan Kabupaten Pelaksanaan
secara eksternal dilakukan oleh Dinas Pendidikan Provinsi. (4) Pelaporan dan
Publikasi Dana BOS dilakukan setiap semester melalui LPJ BOS beserta
lampirannya. Publikasi dilakukan dengan memasang ringkasan RKAS di papan
pengumuman dan memberi lembar kertas penggunaan Dana BOS kepada wali
siswa.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Dana BOS, Perencanaan, Pelaksanaan, Pengawasan dan Evaluasi, Pelaporan. |
Subjects: | H Social Sciences > HG Finance |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Program Studi Akuntansi |
Depositing User: | Perpustakaan UMBY |
Date Deposited: | 01 Nov 2024 08:09 |
Last Modified: | 01 Nov 2024 08:09 |
URI: | http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/20240 |