Idvayandy, Arie (2013) PENGARUH PENGGUNAAN KARTU RFID, VOUCHER, DAN EDC TERHADAP VOLUME PENJUALAN PADA SPBU COCO LEMPUYANGAN 41.551.01 PT. PERTAMINA RETAIL. Skripsi thesis, Universitas Mercu Buana Yogyakarta.
Abstrak.docx
Download (18kB)
Pengaruh Penggunaan Kartu RFID, Voucher, Dan EDC Terhadap Volume Penjualan Pada SPBU COCO 41.551.01 PT Pertamina Retail.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (788kB)
Abstract
Bisnis retail Bahan Bakar Minyak (BBM) / Bahan Bakar Khusus (BBK)
menunjukkan persaingan yang semakin ketat dengan bermunculannya Stasiun
Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) swasta dengan berbagai nama perusahaan
yang menaunginya. Masing-masing SPBU menunjukkan keunggulan dan ciri
khasnya guna menarik konsumen. SPBU milik PT. Pertamina (Persero) yang
dikelola langsung oleh PT. Pertamina Retail adalah SPBU COCO (Company Own
Company Operated), seperti SPBU COCO Lempuyangan 41.551.01.
Dalam rangka mencapai salah satu dari misinya, PT. Pertamina Retail
sebagai pengelola SPBU PT. Pertamina (Persero) berusaha meningkatkan
keuntungan (profit) dan menekan biaya, yang salah satunya dipengaruhi oleh
volume penjualan. Melihat semakin tingginya tingkat mobilitas masyarakat dan
kebutuhan konsumen akan penggunaan BBM/BBK padasuatu SPBU, maka PT.
Pertamina Retail menawarkan suatu sarana kemudahan bertransaksi kepada
konsumen dengan menyediakan fasilitas Kartu RFID, dan diharapkan konsumen
tersebut akan menjadi pelanggan dalam jangka waktu yang lama atau bahkan
bersifat seumur hidup sehingga akan berpengaruh pada volume penjualan.
Penelitian ini berusaha menjabarkan mengenai salah satu dampak dari
implementasi penggunaan sebuah alat transaksi, yaitu Kartu RFID terhadap
peningkatan volume penjualan pada SPBU COCO Lempuyangan. Penelitian ini
merupakan penelitian sosiatif yang menggunakan metode studi kasus, yang
mengkaji secara rinci terhadap SPBU tersebut, yang telah melakukan
pengembangan produk beserta fasilitas transaksi produk dalam usaha bertahan
diantara persaingan yang semakin ketat.
Dari penelitian ini ditemukan bahwa implementasi dari kartu RFID telah
berperan penting dalam meningkatkan volume penjualan BBM/BBK. Adapun
kenyataannya, bahwa pihak SPBU belum sepenuhnya menerapkan fasilitas Kartu
RFID terhadap pelanggan dikarenakan waktu yang dimiliki pelanggan cukup
singkat di SPBU. Namun, dengan adanya kemudahan transaksi dengan kartu
RFID merupakan cara efisien yang digunakan dalam peningkatan penjualan
BBM/BBK di SPBU COCO Lempuyangan.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Program Studi Manajemen |
Depositing User: | Perpustakaan UMBY |
Date Deposited: | 05 Nov 2024 08:16 |
Last Modified: | 05 Nov 2024 08:16 |
URI: | http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/20522 |