Septyaningsih, Arum (2016) EKSPLORASI KUALITAS PRODUK HANDPHONE PADA LOYALITAS KONSUMEN DENGAN KINERJA PRODUK SEBAGAI VARIABEL MODERASI. Skripsi thesis, Universitas Mercu Buana Yogyakarta.
abstrak.doc
Download (28kB)
skripsi arum septyaningsih.PDF
Restricted to Repository staff only
Download (2MB)
Abstract
Kualitas merupakan keistimewaan dan karakteristik dari suatu produk
atau jasa secara menyeluruh yang berhubungan dengan kemampuannya untuk
memenuhi kebutuhan yang telah ditentukan atau bersifat laten. Dimensi kualitas
memiliki relevansi yang kuat terhadap keunggulan bersaing perusahaan. Kualitas
produk yang tercermin melalui kinerja produk menunjukan sejauh mana sebuah
produk mampu memberikan fungsi optimal bagi pelanggan.
Tujuan penelitian ini ada tiga, (1) untuk mengetahui tingkat kualitas
produk yang terdiri dari kinerja produk, fitur, kehandalan, daya tahan dan estetika
pada loyalitas konsumen, (2) untuk mengetahui variabel kinerja produk, fitur,
kehandalan, daya tahan dan estetika yang paling berpengaruh pada loyalitas
konsumen, (3) untuk mengetahui apakah kinerja produk memperkuat kualitas
produk yang terdiri dari fitur, kehandalan, daya tahan dan estetika pada loyalitas
konsumen.
Adapun penelitian ini dilakukan di Daerah Istimewa Yogyakarta.
Jumlah responden 200 dari pengguna ponsel. Metode penelitian untuk menjawab
tujuan penelitian adalah regresi berganda dan regresi moderasi, dengan terlebih
dahulu menguji asumsi klasik.
Hasil penelitian membuktikan bahwa (1) ada pengaruh signifikan
kualitas produk pada loyalitas konsumen, (2) variabel yang paling berpengaruh
pada loyalitas konsumen adalah daya tahan dan estetika, (3) ada pengaruh
signifikan kinerja produk pada variabel kualitas produk yaitu kehandalan dan daya
tahan, sehingga variabel kinerja produk memperkuat variabel kehandalan dan
daya tahan pada loyalitas konsumen.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata kunci : Kualitas Produk dan Loyalitas Konsumen. |
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Program Studi Manajemen |
Depositing User: | Perpustakaan UMBY |
Date Deposited: | 14 Nov 2024 06:28 |
Last Modified: | 14 Nov 2024 06:28 |
URI: | http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/21421 |