Proses Komunikasi Persuasif dalam Menangani Komplain Mitra Bisnis (Studi Kasus Proses Komunikasi Persuasif dalam Menangani Komplain Mitra Bisnis di PT. Liquid Next Generation Yogyakarta) Periode 01 – 28 Februari 2019

Pradikta, Anggi Pitra (2019) Proses Komunikasi Persuasif dalam Menangani Komplain Mitra Bisnis (Studi Kasus Proses Komunikasi Persuasif dalam Menangani Komplain Mitra Bisnis di PT. Liquid Next Generation Yogyakarta) Periode 01 – 28 Februari 2019. Naskah Publikasi Program Studi Ilmu Komunikasi.

[thumbnail of Naskah Publikasi] Text (Naskah Publikasi)
NASKAH PUBLIKASI.docx

Download (38kB)

Abstract

Komunikasi merupakan suatu hal yang sangat diperlukan di setiap aspek kehidupan terlebih di sebuah perusahaan. Salah satu feedback yang diberikan oleh customer terhadap perusahaan adalah komplain. Komplain bisa menjadi sebuah ancaman bagi suatu perusahaan sehingga harus segera direspon dengan positif dan perusahaan harus memberikan solusi terbaik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses komunikasi persuasif yang dilakukan PT. Liquid Next Generation dalam menangani komplain dari mitra bisnis. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan subjek penelitian komunikasi persuasi PT. Liquid dalam menangani komplain. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, wawancara, dan kajian pustaka. Keabsahan data diuji dengan teknik triangulasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa dalam menangani komplain dari mitra bisnis, PT. Liquid menggunakan teknik-teknik komunikasi persuasif di mana teknik-teknik tersebut berhasil mengatasi permasalahan terkait komplain yang PT. Liquid hadapi dan kerjasama yang dilakukan antar kedua perusahaan dapat berjalan sesuai dengan visi, misi dan tujuan yang diharapkan bersama.

Kata Kunci : Komunikasi Persuasif, Mitra Bisnis, Komplain

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Komunikasi Persuasif, Mitra Bisnis, Komplain
Subjects: H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
Divisions: Fakultas Ilmu Komunikasi > Program Studi Ilmu Komunikasi
Depositing User: Ilmu Komunikasi UMBY
Date Deposited: 08 Jan 2020 09:11
Last Modified: 08 Jan 2020 09:11
URI: http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/6398

Actions (login required)

View Item
View Item