Shiddiq, Syahrul (2020) Pengaruh Media Sosial Facebook Dalam Penyebaran Hoax Dan Dampaknya Terhadap Kecemasan Masyarakat (Studi Terhadap Masyarakat Di Kota Yogyakarta). Naskah Publikasi Program Studi Ilmu Komunikasi.
NASKAH PUBLIKASI.docx
Download (37kB)
Abstract
Berita hoax adalah berita yang dapat merugikan bagi para khalayak. Berita hoax dapat menyasar emosi dan menimbulkan reaksi kepanikan dan ketakutan yang berujung pada kecemasan di kalangan masyarakat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk: (1) mendeskripsikan framing terhadap berita hoax di media sosial facebook, (2) mendeskripsikan tingkat kecemasan masyarakat terkait isu yang beredar, dan (3) menganalisis pengaruh media sosial facebook dalam penyebaran hoax dan dampaknya terhadap kecemasan masyarakat di Kota Yogyakarta.
Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif (positivism) yang berbentuk asosiatif karena penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh antara dua variabel atau lebih. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh masyarakat yang merupakan pengguna dari media sosial facebook yang tinggal di Kota Yogyakarta. Jumlah sampel yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah 96 responden. Pemilihan sampel didasarkan pada metode convenience sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui kuesioner. Teknik analisis data yang dilakukan adalah analisis regresi sederhana dengan uji F, uji t, dan uji determinasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) penyebaran hoax di facebook termasuk pada kategori sedang, sedangkan tingkat kecemasan masyarkat tergolong sangat rendah, (2) tingkat kecemasan masyarakat di Kota Yogyakarta yang dipengaruhi oleh intensitas penyebaran hoax melalui facebook secara langsung adalah sebesar 34,9%, sedangkan sisanya sebesar 65,1% tingkat kecemasan masyarakat di Kota Yogyakarta dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak digunakan dalam penelitian ini, dan (3) intensitas penyebaran hoax melalui facebook berpengaruh positif signifikan terhadap tingkat kecemasan masyarakat di Kota Yogyakarta. Dengan demikian, dapat dikatakan bahwa hipotesis penelitian dapat diterima, yaitu “terdapat pengaruh media sosial facebook dalam penyebaran hoax dan dampaknya terhadap kecemasan masyarakat di Kota Yogyakarta”.
Item Type: | Article |
---|---|
Additional Information/Lokasi Hardcopy: | Perpustakaan UMBY Kampus 3 |
Uncontrolled Keywords: | hoax, media social, kecemasan masyarakat |
Subjects: | H Social Sciences > HE Transportation and Communications |
Divisions: | Fakultas Ilmu Komunikasi > Program Studi Ilmu Komunikasi |
Depositing User: | Ilmu Komunikasi UMBY |
Date Deposited: | 11 Aug 2020 05:12 |
Last Modified: | 28 Jan 2022 01:22 |
URI: | http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/9040 |