Destriyani, Destriyani (2020) Pengaruh Komitmen Pimpinan, Ketidakpastian Lingkungan, Pengendalian Internal Dan Kompetensi Sumber Daya Manusia Terhadap Penerapan Transparansi Pelaporan Keuangan. Naskah Publikasi Program Studi Akuntansi. pp. 1-13.
NASKAH PUBLIKASI.docx
Download (39kB)
Abstract
Pengujian ini bertujuan untuk mengetahui sejauhmana pengaruh komitmen pimpinan, ketidakpastian lingkungan, pengendalian interndal dan kompetensi sumber daya manusia terhadap penerapan transparansi pelaporan keuangan pada Satuan Kerja Perangkat Daerah di Kabupaten Bantul. Populasi dalam penelitian ini adalah SKPD Kabupaten Bantul. Sampel dalam penelitian ini dipilih menggunakan metode Convenience sampling, yang mana sampel dipilih berdasarkan kemudahan peneliti dalam menjangkaunya. Sampel dalam penelitian ini merupakan SKPD berbentuk dinas dan BKAD, dengan responden pegawai bagian keuangan. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 20 dengan 80 responden. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pengumpulan data menggunakan survei kuesioner. Data yang telah diperoleh dalam penelitian ini dianalisis menggunakan regresi linear berganda dan uji t. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa komitmen pimpinan berpengaruh positif tidak signifikan terhadap penerapan transparansi pelaporan keuangan, sedangkan ketidakpastian lingkungan, pengendalian internal dan kompetensi sumber daya manusia berpengaruh positif signifikan terhadap penerapan transparansi pelaporan keuangan di SKPD Kabupaten Bantul.
Item Type: | Article |
---|---|
Additional Information/Lokasi Hardcopy: | Perpustakaan Kampus 3 |
Uncontrolled Keywords: | Komitmen Pimpinan, Ketidakpastian Lingkungan, Pengendalian Internal, Kompetensi Sumber Daya Manusia, Penerapan Transparansi Pelaporan Keuangan. |
Subjects: | H Social Sciences > HG Finance |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Program Studi Akuntansi |
Depositing User: | Akuntansi UMBY |
Date Deposited: | 24 Dec 2021 04:08 |
Last Modified: | 02 Feb 2022 07:41 |
URI: | http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/10264 |