Sumirat, Cahyo (2016) ANALISIS USAHA PEMBIBITAN SAPI POTONG MILIK RAKYAT DI KECAMATAN PLAYEN KABUPATEN GUNUNGKIDUL. Skripsi thesis, Universitas Mercu Buana Yogyakarta.
Intisari.docx
Download (18kB)
Analisa Usaha Pembibitan Sapi Potong Milik Rakyat di Kecamatan Playen Kabupaten Gunungkidul.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (2MB)
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui analisis pendapatan
peternak pembibit sapi potong yang berada di Kabupaten Gunungkidul khususnya
Kecamatan Playen. Metode penelitian yang digunakan adalah Purposive Sampling
dengan mengambil sampel sebanyak 60 responden yang telah melakukan usaha
minimal 3 tahun. Variabel yang diamati meliputi karakteristik responden, total
biaya, penerimaan, pendapatan, RCR, rentabilitas dan BEP usaha pembibitan sapi
potong di Kecamatan Playen. Hasil rata-rata tertinggi dari penelitian ini adalah
83% responden berusia 15-64 tahun, 38% responden berpendidikan SMA, 68%
responden telah beternak lebih dari 10 tahun. 75% responden memiliki pekerjaan
pokok sebagai petani, serta melakukan pembibitan sapi potong selama 7,5 bulan.
Biaya yang dikeluarkan untuk pembibitan sapi PO Rp20.276.388, Limosin
Rp27.426.487, Simental Rp33.160.651. Total penerimaan untuk sapi PO
Rp21.817.940, Limosin Rp30.793.867, Simental Rp37.668.652. Pendapatan yang
diperoleh untuk pembibitan sapi PO Rp1.541.552, Limosin Rp3.331.379,
Simental Rp4.508.000. RCR sapi PO yaitu 1,07, Limosin 1,12, Simental 1,13.
Rentabilitas sapi PO 7,50, Limosin 11,64, Simental 12,78. BEP Rupiah sapi PO
Rp11.336.850, Limosin Rp12.111.092, Simental Rp13.941.060. BEP Unit sapi
PO 0.52, Limosin 0.40, Simental 0.39. Usaha pembibitan sapi Limosin dan
Simental layak untuk dikembangkan karena nilai rentabilitas lebih tinggi dari suku
bunga bank yaitu 7,5%, sedangkan untuk usaha pembibitan sapi PO tidak layak
untuk dikembangkan karena nilai rentabilitasnya sama dengan 7,5%
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Sapi Potong, Pembibitan, Playen, Analisis Usaha |
Subjects: | S Agriculture > SF Animal culture |
Divisions: | Fakultas Agroindustri > Program Studi Peternakan |
Depositing User: | Perpustakaan UMBY |
Date Deposited: | 30 Oct 2024 04:20 |
Last Modified: | 30 Oct 2024 04:20 |
URI: | http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/19912 |