Widyawati, Chrisna (2014) HUBUNGAN ANTARA KONFLIK PERAN GANDA DENGAN KOMITMEN TERHADAP ORGANISASI PADA ANGGOTA POLISI WANITA POLDA DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. Skripsi thesis, Universitas Mercu Buana Yogyakarta.
Chrisna Widyawati .pdf
Restricted to Repository staff only
Download (937kB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara konflik peran ganda dengan komitmen terhadap organisasi pada anggota polisi wanita Polda Daerah Istimewa Yogyakarta. Hipotesis penelitian ini adalah ada hubungan negatif antara konflik peran ganda dengan komitmen terhadap organisasi pada anggota polisi wanita Polda Daerah Istimewa Yogyakarta. Subjek penelitian ini adalah 38 orang anggota polisi wanita Polda Daerah Istimewa Yogyakarta dengan karakteristik masa dinas minimal 2 tahun, usia antara 20 - 50 tahun, sudah menikah, memiliki anak dan tidak sedang berdinas di luar wilayah Polda Daerah Istimewa Yogyakarta. Teknik pengambilan subjek yang digunakan adalah menggunakan teknik purposive sampling. Metode pengumpulan data menggunakan Skala Komitmen terhadap Organisasi dan Skala Konflik Peran Ganda. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis Product Moment dari Karl Pearson. Hasil analisis diperoleh nilai koefisien korelasi sebesar rxy sebesar - 0,362 dengan taraf signifikansi 0,026 (p < 0,05). Hal ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan negatif antara konflik peran ganda dengan komitmen terhadap organisasi. Koefisien determinasi (R2) penelitian sebesar 0,131, yang artinya sumbangan konflik peran ganda sebesar 13,1% terhadap komitmen terhadap organisasi, sedangkan sisanya 86,9% dipengaruhi oleh sejumlah faktor lain yang tidak dilibatkan dalam penelitian ini.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Konflik Peran Ganda, Komitmen terhadap Organisasi dan Polisi Wanita Konflik Peran Ganda, Komitmen terhadap Organisasi dan Polisi Wanita |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Fakultas Psikologi > Program Studi Psikologi |
Depositing User: | Perpustakaan UMBY |
Date Deposited: | 07 Nov 2024 02:51 |
Last Modified: | 07 Nov 2024 02:51 |
URI: | http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/20694 |