PENGEMBANGAN POTENSI TANAMAN BUAH DI LAHAN PEKARANGAN BERBASIS PEWILAYAHAN KOMODITAS DI KABUPATEN BANTUL DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

Utami, Angki Intan (2012) PENGEMBANGAN POTENSI TANAMAN BUAH DI LAHAN PEKARANGAN BERBASIS PEWILAYAHAN KOMODITAS DI KABUPATEN BANTUL DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. Skripsi thesis, Universitas Mercu Buana Yogyakarta.

[thumbnail of Full Teks] Text (Full Teks)
SKRIPSI-ANGKI-FIX.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Kendala yang dihadapi dalam budidaya tanaman buah adalah luasan lahan yang semakin
sempit karena konversi lahan, sehingga lahan pekarangan perlu dioptimalkan fungsinya
dengan pengembangan tanaman buah yang berbasis pewilayahan komoditas untuk
meningkatkan potensi wilayah di Kabupaten Bantul. Penelitian ini bertujuan untuk
mengetahui jenis tanaman buah yang dominan dan potensial, produktivitas tanaman buah, dan
wilayah yang berpotensi menjadi sentra dan penyangga pengembangan tanaman buah di lahan
pekarangan berbasis pewilayahan komoditas di Kabupaten Bantul. Metode penelitian yang
digunakan adalah penelitian deskriptif dengan metode survei. Hasil penelitian menunjukkan
bahwa jenis tanaman buah yang dominan dan potensial di lahan pekarangan di Kabupaten
Bantul dengan produktivitasnya adalah pisang (40,84 kg/pohon), mangga (40,05 kg/pohon),
nangka (50,59 kg/pohon), papaya (47,91 kg/pohon), jambu biji (30,43 kg/pohon), sawo (52,42
kg/pohon), rambutan (43,18 kg/pohon), sirsak (33,09 kg/pohon), alpukat (60,53 kg/pohon),
jambu air (73,91 kg/pohon), belimbing (45,67 kg/pohon), dan durian (75,11 kg/pohon).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci : tanaman buah, lahan pekarangan, pewilayahan komoditas
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Agroindustri > Program Studi Agroteknologi
Depositing User: Perpustakaan UMBY
Date Deposited: 07 Nov 2024 03:31
Last Modified: 07 Nov 2024 03:31
URI: http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/20705

Actions (login required)

View Item
View Item