Krismanto, Krismanto (2016) KLASIFIKASI TEKSTUR CITRA DAGING AYAM BROILER DAN DAGING AYAM KAMPUNG MENGGUNAKAN METODE LEARNING VECTOR QUANTIZATION. Skripsi thesis, Universitas Mercu Buana Yogykarta.
Laporan.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (5MB)
Publikasi.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (129kB)
Abstract
Daging ayam menghasilkan jumlah kalori yang rendah apabila dibandingkan
dengan nilai kalori dari daging sapi. Harga daging ayam kampung lebih tinggi
dibanding dengan daging ayam broiler. Sebagai konsumen yang awan akan sulit
membedakan daging ayam kampung dan daging ayam broiler .
Penelitian ini bertujuan untuk membuat perangkat lunak yang berfungsi
untuk mengklasifikasii jenis daging ayam menggunakan Learning Vector
Quantization dan alihragam gelombang singkat (Tranformasi Wavelet). Jumlah
data pelatihan yang digunakan dalam penelitian ini terdiri dari 2 kelas, dan
masing-masing kelas berjumlah 15 data pelatihan, jadi total data berjumlah 30
data pelatihan. Untuk data pengujian menggunakan 20 citra dan setiap kelas
mempunyai 10 citra uji.
Pada proses pelatihan menggunakan parameter LVQ terdapat 4 persentase
terbaik sebesar 96,67%, yaitu pada alfa 0,1 dengan decalfa 0,1; 0,25; 0,25 dan
alfa 0,01 dengan decalfa 0,1. Bobot akhir yang diperoleh dari parameter tersebut
kemudian digunakan untuk melakukan pengenalan data uji. Pengenalan yang
dilakukan dengan bobot akhir dari alfa 0,1 dan dec alfa 0,1 memiliki tingkat
akurasi 85%. Sedangkan bobot akhir dari alfa 0,1 dan dec alfa 0,25 memiliki
tingkat akurasi 85%. Sedangkan bobot akhir dari alfa 0,1 dan dec alfa 0,50
memiliki tingkat akurasi 80%. Sedangkan bobot akhir dari alfa 0,01 dan dec alfa
0,1 memiliki tingkat akurasi 80%.
Unjuk kerja terbaik dari 20 data uji menggunakan perangkat lunak ini
adalah dengan alfa 0,1 dengan dec alfa 0,1 dan 0,25 yang mencapai 85%.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Citra daging ayam, Learning Vector Quantization (LVQ), Wavelet |
Subjects: | Q Science > QA Mathematics Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science |
Divisions: | Fakultas Teknologi Informasi > Program Studi Teknik Informatika |
Depositing User: | Perpustakaan UMBY |
Date Deposited: | 19 Nov 2024 11:18 |
Last Modified: | 19 Nov 2024 11:18 |
URI: | http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/21674 |