Novianti, Anggit Novianti (2008) HUBUNGAN ANTARA KONSEP DIRI DENGAN PENYESUAIAN DIRI PADA PENYANDANG TUNA DAKSA BUKAN BAWAAN ( KORBAN GEMPA BUMI PADA TANGGAL 27 MEI 2006 DI KABUPATEN BANTUL DIY ). Skripsi thesis, Universitas Mercu Buana Yogyakarta.
Naskah Publikasi.doc
Download (62kB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara konsep diri dengan penyesuaian diri pada penyandang tuna daksa bukan bawaan. Hipoesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah ada hubungan positif antara konsep diri dengan penyesuaian diri pada penyandang tuna daksa bukan bawaan. Subjek penelitian ini adalah individu penyandang tuna daksa bukan bawaan, khususnya korban gempa bumi 27 Mei 2006 di wilayah Kabupaten Bantul Yogyakarta. Alat pengumpul data yang dipakai adalah skala konsep diri, dan skala penyesuaian diri pada penyandang tuna daksa bukan bawaan. Analisis data dengan menggunakan analisis korelasi product moment dari Pearson menunjukkan rxy = 0,642 dengan taraf signifikansi p = 0,00 (p < 0, 01 ). Hal ini berarti ada hubungan positif antara konsep diri dan penyesuaian diri pada penyandang tuna daksa bukan bawaan, dengan demikian hipotesis yang diajukan dapat diterima.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | : konsep diri, penyesuaian diri |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Fakultas Psikologi > Program Studi Psikologi |
Depositing User: | Perpustakaan UMBY |
Date Deposited: | 25 Nov 2024 02:58 |
Last Modified: | 25 Nov 2024 02:58 |
URI: | http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/21879 |