Normila, Jum’ati (2020) HUBUNGAN ANTARA KUALITAS PELAYANAN DENGAN KEPUASAN KONSUMEN PADA PENGUNJUNG COFFEE SHOP DI YOGYAKARTA. Skripsi thesis, Universitas Mercu Buana Yogyakarta.
Abstrak.pdf
Download (186kB)
BAB I.pdf
Download (326kB)
BAB V.pdf
Download (192kB)
Daftar Pustaka.pdf
Download (450kB)
Skripsi Jum'ati Normila - 16081611.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (2MB) | Request a copy
Naskah Publikasi (Jum'ati Normila - 16081611).docx
Download (37kB)
Abstract
Kepuasan konsumen merupakan salah satu cara untuk bertahan dan memenangkan persaingan bisnis sejenis yang semakin ketat. Kepuasan konsumen merupan hasil antara perbandingan dengan apa yang diterima dengan yang diharapkan dan salah satu faktor yang mempengaruhinya adalah kualitas pelayanan. Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah terdapat hubungan positif antara kualitas pelayanan dengan kepuasan konsumen pada pengunjung coffee shop di Yogyakarta. Subjek penelitian ini berjumlah 50 orang dengan kriteria konsumen yang berdomisili di Yogyakarta dan pernah berkunjung ke coffee shop di Yogyakarta minimal sebanyak tiga kali. Pengambilan subjek menggunakan metode purposive sampling. Pengumpulan data penelitian ini menggunakan Skala Kepuasan Konsumen dan Skala Kualitas Pelayanan. Hasil analisis dengan uji korelasi product moment kualitas pelayanan dengan kepuasan konsumen pada pengunjung coffee shop di Yogyakarta menunjukkan nilai koefisien korelasi (rxy) = 0,652 dengan signifikasi p=0,000 (p<0,050). Hal ini menunjukkan bahwa hipotesis dalam penelitian ini dapat diterima dan terbukti bahwa terdapat hubungan positif antara kualitas pelayanan dengan kepuasan konsumen pada pengunjung coffee shop di Yogyakarta. Semakin positif kualitas pelayanan, maka semakin tinggi pula tingkat kepuasan konsumen. Sebaliknya, semakin negatif kualitas pelayanan, semakin rendah pula tingkat kepuasan konsumen.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kualitas pelayanan, kepuasan konsumen, coffee shop di Yogyakarta |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Fakultas Psikologi > Program Studi Psikologi |
Depositing User: | Psikologi UMBY |
Date Deposited: | 09 Jan 2025 02:31 |
Last Modified: | 09 Jan 2025 02:31 |
URI: | http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/22712 |