Permatsari, Dhian (2019) Perilaku Agresif Ditinjau Dari Kepemilikan Inventaris Senjata Api Pada Anggota Polisi. Naskah Publikasi Program Studi Psikologi. pp. 1-10.
NASKAH PUBLIKASI.docx
Download (36kB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan perilaku agresif antara anggota polisi yang memiliki inventaris senjata api dengan anggota polisi yang tidak memiliki inventaris senjata api. Hipotesis yang diajukan adalah terdapat perbedaan tingkat perilaku agresif antara anggota polisi yang memiliki inventaris senjata api dengan anggota polisi yang tidak memiliki inventaris senjata api. Subjek penelitian 60 orang, 30 anggota polisi yang memiliki inventaris senjata api serta 30 anggota polisi yang tidak memiliki inventaris senjata api. Data dikumpulkan menggunakan skala perilaku agresif dari Buss-Perry Aggression Questionnaire (BPAQ). Metode analisis yang digunakan adalah independent sample t-test. Berdasarkan hasil penelitian, terdapat perbedaan yang signifikan pada tingkat perilaku agresif antara anggota polisi yang memiliki inventaris senjata api dengan anggota polisi yang tidak memiliki inventaris senjata api t = 7,061 (p < 0,05), tingkat perilaku agresif anggota polisi yang memiliki inventaris senjata api lebih tinggi (mean = 50,10), daripada anggota polisi yang tidak memiliki inventaris senjata api (mean = 37,90).
Kata Kunci: Perilaku Agresif, Anggota Polisi, Inventaris, Senjata Api
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Perilaku Agresif, Anggota Polisi, Inventaris, Senjata Api |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Fakultas Psikologi > Program Studi Psikologi |
Depositing User: | Psikologi UMBY |
Date Deposited: | 06 Jan 2020 06:48 |
Last Modified: | 06 Jan 2020 06:48 |
URI: | http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/6057 |