Adi, Bugar Kusuma (2019) Hubungan Komitmen Organisasi Dengan Disiplin Kerja Pada Anggota Polri Polsek Depok Barat. Naskah Publikasi Program Studi Psikologi. pp. 1-13.
Naskah Publikasi Bugar Kusuma Adi.doc
Download (115kB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara komitmen organsiasi dengan disiplin kerja pada anggota Polri Polsek Depok Barat. Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah komitmen organisasi memiliki hubungan positif dengan disiplin kerja pada anggota Kepolisian Sektor Depok Barat. Subyek yang digunakan dalam penelitian ini adalah anggota kepolisian Polsek Depok Barat. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode skala dari Likert. Analisis data menggunakan teknik analisis korelasi Spearman Rho. Hasil analisis korelasi antara komitmen organisasi dengan disiplin kerja pada anggota Polri Polsek Depok Barat diperoleh koefisien korelasi r = 0,735 dan p = 0,000, artinya ada hubungan positif antara komitmen organisasi dengan disiplin kerja pada anggota Polri Polsek Depok Barat.
kata kunci : komitmen organisasi, disiplin kerja
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | komitmen organisasi, disiplin kerja |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Fakultas Psikologi > Program Studi Psikologi |
Depositing User: | Psikologi UMBY |
Date Deposited: | 09 Jan 2020 04:39 |
Last Modified: | 09 Jan 2020 04:39 |
URI: | http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/6222 |