PENGARUH HIPNOTERAPI TERHADAP PENURUNAN TINGKAT STRES PADA WANITA BERPERAN GANDA DI YOGYAKARTA

Astuti, Nova Rinci (2019) PENGARUH HIPNOTERAPI TERHADAP PENURUNAN TINGKAT STRES PADA WANITA BERPERAN GANDA DI YOGYAKARTA. Tesis thesis, Universitas Mercu Buana Yogyakarta.

[thumbnail of Abstrak]
Preview
Text (Abstrak)
ABSTRAK.pdf

Download (89kB) | Preview
[thumbnail of BAB I]
Preview
Text (BAB I)
BAB I.pdf

Download (160kB) | Preview
[thumbnail of BAB II] Text (BAB II)
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (293kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB III] Text (BAB III)
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (170kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB IV] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (162kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB V]
Preview
Text (BAB V)
BAB V.pdf

Download (12kB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (319kB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN] Text (LAMPIRAN)
Lampiran.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy
[thumbnail of SKRIPSI FULL TEXT] Text (SKRIPSI FULL TEXT)
SKRIPSI FULL bookmart.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Wanita berperan ganda dalam hal ini peran sebagai ibu rumah tangga sekaligus peran sebagai wanita karier memiliki dua tanggung jawab yang berbeda. Kedua peran tersebut memiliki tantangan serta tekanan dalam menyelesaikan tugas-tugasnya dan tak jarang menimbulkan stres yang jika tidak ditangani segera dapat menghambat dalam menyelesaikan tanggung jawab yang diemban. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Hipnoterapi terhadap penurunan tingkat stres pada wanita berperan ganda. Subjek dalam penelitian ini adalah 5 orang wanita berperan ganda yang memiliki tingkat stres sedang hingga tinggi. Metode yang digunakan adalah eksperimen dengan desain one group pretest-postest design. Instrument penelitian yang menggunakan skala stres yang di modifikasi dari DASS 42 (Depressions, Anxiety, Stress Scale). Analisis statistik Uji t (t-test) dengan Paired Sample T-test digunakan untuk mengetahui perbedaan skor sebelum dan setelah intervensi yang dilengkapi dengan analisa deskriptif. Hasil menunjukkan bahwa ada perbedaan skor tingkat stres pada saat pretest-postest yang di tunjukan dengan skor t sebesar 7,951 dengan nilai signifikansi 0,001 (p<0,05) artinya terdapat perbedaan tingkat stres yang sangat signifikan antara skor subjek sebelum dan sesudah diberikan hipnoterapi. Hasil ini juga didukung oleh skor rata-rata subjek sebelum perlakuan (28,00) menurun menjadi (9,80) setelah pemberian hipnoterapi. Berdasarkan penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa Hipnoterapi dapat menurunkan tingkat stres pada wanita berperan ganda.

Kata Kunci : Hipnoterapi, Stres, Wanita Berperan Ganda

Item Type: Thesis (Tesis)
Uncontrolled Keywords: Hipnoterapi, Stres, Wanita Berperan Ganda
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Fakultas Psikologi > Program Studi Magister Psikologi Profesi
Depositing User: Magister Psikologi Sains UMBY
Date Deposited: 08 Jan 2020 04:59
Last Modified: 08 Jan 2020 04:59
URI: http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/6435

Actions (login required)

View Item
View Item