Mastarismi, Syahidah (2020) Kebahagiaan Pengayuh Becak Literasi Dalam Perspektif Psikologi Raos. Naskah Publikasi Program Studi Psikologi.
16081042_Syahidah Mastarismi_kelas reguler_Naskah Publikasi.docx
Download (109kB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk memahami apa dan bagaimana kebahagiaan pengayuh becak literasi. Jenis penelitian tergolong dalam tipe deskriptif dengan pendekatan fenomenologi dalam metode kualitatif, Partisipan adalah lansia yang berusia 72 tahun yang berprofesi sebagai pengayuh becak literasi. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data yaitu teknik wawancara dan observasi. Pengayuh becak merupakan pekerjaan yang sulit dan tidak memiliki masa depan, dengan pendapatan yang tidak memenuhi kebutuhan hidup serta tidak memiliki keterampilan khusus menjadikan pengayuh becak terpaksa menjalani pekerjaannya. Berdasarkan hasil wawancara menunjukkan bahwa, adanya persamaan kebahagiaan yang didapat oleh pengayuh becak literasi dengan psikologi raos dari Suryomentaram pada tahun 1985. Kebahagiaan responden membuat peneliti mendapatkan suatu gambaran hidup yang sangat berarti yaitu responden dapat memaknai hidupnya dengan mendekatkan diri kepada Tuhan hingga membuatnya merasakan kebahagiaan. kebahagiaan adalah suatu perasaan yang positif dengan meningkatkan kepuasan hidup yang maksimal serta membuat individu tersebut dapat memaknai hidupnya.
Kata Kunci : psikologi raos, kebahagiaan, becak literasi
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | psikologi raos, kebahagiaan, becak literasi |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Fakultas Psikologi > Program Studi Psikologi |
Depositing User: | Psikologi UMBY |
Date Deposited: | 16 Mar 2020 02:17 |
Last Modified: | 16 Mar 2020 02:17 |
URI: | http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/8533 |