GENDONG (POTRET PERJUANGAN PEREMPUAN BURUH GENDONG DI PASAR BERINGHARJO KOTA YOGYAKARTA)

Pangestu, Panji Wardana (2020) GENDONG (POTRET PERJUANGAN PEREMPUAN BURUH GENDONG DI PASAR BERINGHARJO KOTA YOGYAKARTA). [Video]

[thumbnail of FILM DOKUMENTER] Video (FILM DOKUMENTER)
BURUH GENDONG .mp4
Restricted to Repository staff only

Download (1GB) | Request a copy
[thumbnail of TEASER] Video (TEASER)
TEASER.mp4
Restricted to Repository staff only

Download (260MB) | Request a copy

Abstract

Buruh gendong merupakan buruh harian yang tugasnya menggendong barang di pasar. Keberadaan buruh gendong di Yogyakarta masih dapat dijumpai di beberapa pasar tradisional, salah satunya yaitu di Pasar Beringharjo. Mereka bekerja untuk membantu meningkatkan perekonomian guna memenuhi kebutuhan keluarga. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana potret kehidupan, eksistensi buruh gendong di era saat ini dan kesejahteraan kesehatan buruh gendong di Pasar Beringharjo. Objek dari film dokumenter ini adalah perempuan buruh gendong di Pasar Beringharjo, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Yogyakarta, Yayasan Annisa Swasti, dan pelanggan atau pemakai jasa buruh gendong. Pemilihan kata “Gendong” sebagai judul film dokumenter ini karena mempunyai filosofi sangat mendalam, yaitu profesi buruh gendong yang memikul beban berat barang dipunggungnya. Meskipun hal tersebut sama dengan beban berat kehidupannya, namun mereka tetap semangat dalam menjalaninya dan tidak lupa akan rasa bersyukur. Dengan adanya permasalahan-permasalahan tersebut dari segi eksistensi profesi buruh gendong hingga saat ini semakin berkurang karena bertambahnya usia, dan kurangnya minat menjadi buruh gendong. dan tingkat kesejahteraan kesehatan pun juga masih kurang terjamin bagi buruh gendong di Pasar Beringharjo Yogyakarta.

Item Type: Video
Additional Information/Lokasi Hardcopy: Perpustakaan Kampus 3
Subjects: H Social Sciences > HN Social history and conditions. Social problems. Social reform
Divisions: Fakultas Ilmu Komunikasi > Program Studi Ilmu Komunikasi
Depositing User: Ilmu Komunikasi UMBY
Date Deposited: 03 Oct 2020 10:03
Last Modified: 03 Oct 2020 10:03
URI: http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/8573

Actions (login required)

View Item
View Item