Hubungan Antara Efikasi Diri Dengan Intensi Berwirausaha Pada Karyawan Berstatus Kontrak Perusahaan Pertambangan X Di Kota Balikpapan

Sinaga, Sinari Gogo Putri (2020) Hubungan Antara Efikasi Diri Dengan Intensi Berwirausaha Pada Karyawan Berstatus Kontrak Perusahaan Pertambangan X Di Kota Balikpapan. Naskah Publikasi Program Studi Psikologi. pp. 1-15.

[thumbnail of 16081171_SINARI GOGO PUTRI SINAGA_REGULER_NASKAH PUBLIKASI.doc] Text
16081171_SINARI GOGO PUTRI SINAGA_REGULER_NASKAH PUBLIKASI.doc

Download (169kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara efikasi diri dengan intensi berwirausaha pada karyawan kontrak di perusahaan pertambangan PT. X di Kota Balikpapan. Hipotesis yang diajukan adalah adanya hubungan yang positif antara efikasi diri dengan intensi berwirausaha. Subjek dalam penelitian ini berjumlah 70 orang yang memiliki karakteristik yaitu berusia minimal 18 tahun dan merupakan karyawan berstatus kontrak di PT.X. Cara pengambilan subjek dengan menggunakan metode purposive sampling. Pengambilan data penelitian ini menggunakan Skala Efikasi Diri dan Skala Intensi Berwirausaha. Teknik analisis data yang digunakan adalah korelasi product moment dari Karl Pearson, berdasarkan hasil analisis data diperoleh koefisien korelasi (R) sebesar 0,485 dengan p = 0,000 ( p < 0,05). Hal ini menunjukan bahwa terdapat hubungan antara variabel efikasi diri dengan variabel intensi berwirausaha. Diterimanya hipotesis dalam penelitian ini menunjukan koefisien determinasi (R2) sebesar 0,235, hal tersebut menunjukan bahwa terdapat hubungan variabel efikasi diri memberikan sumbangan efektif sebesar 23,5% dan sisanya 76,5% disebabkan oleh faktor lain yang tidak diteliti oleh peneliti seperti kecenderungan mengambil resiko, sikap berwirausaha, kebutuhan pendapatan, harga diri, perasaan senang, peluang, lingkungan keluarga, lingkungan masyarakat, pendidikan.

Item Type: Article
Additional Information/Lokasi Hardcopy: Perpustakaan Kampus 3
Uncontrolled Keywords: efikasi diri, intensi berwirausaha.
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Fakultas Psikologi > Program Studi Psikologi
Depositing User: Psikologi UMBY
Date Deposited: 31 Dec 2021 03:44
Last Modified: 25 Jan 2022 08:51
URI: http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/9362

Actions (login required)

View Item
View Item