Pengaruh Capital Adequancy Ratio(Car), Non Perfoaming Financing (Npf), Dan Profitabilitas Terhadap Perataan Laba Pada Perbankan Umum Syariah

Rosmalasari, Nia (2021) Pengaruh Capital Adequancy Ratio(Car), Non Perfoaming Financing (Npf), Dan Profitabilitas Terhadap Perataan Laba Pada Perbankan Umum Syariah. Naskah Publikasi Program Studi Akuntansi.

[thumbnail of NASKAH PUBLIKSI] Text (NASKAH PUBLIKSI)
NASKAH PUBLIKASI.docx

Download (59kB)

Abstract

Masalah perataan laba merupakan salah satu masalah yang menarik perhatian
banyak peneliti dibidang keuangan. Hal ini disebabkan laba merupakan salah satu
parameter untuk mengetahui kinerja suatu perusahaan. Praktik perataan laba
merupakan suatu perilaku yang timbul karena adanya konflik antara mereka yang
berkepentingan dengan laporan keuangan perusahaan terutama laporan
pendapatan. Sampel dalam penelitian ini adalah sudah terdaftar pada Otoritas Jasa
Keuangan. Data yang digunakan adalah data laporan tahunan atau annual report
dari tahun 2013-2019 yang telah dipublikasikan oleh Otoritas Jasa Keuangan di
bank syariah pada laporan keuangan tahunan. Metode yang digunakan dalam
penelitian ini adalah regresi logistik. Penelitian ini menggunakan indeks eckel
untuk mengetahui apakah suatu perusahaan melakukan perataan laba atau tidak.
Hasilnya menunjukan bahwa variabel independen CAR, NPF, dan Profitabilitas
tidak berpengaruh secara simultan atau secara bersama-sama tidak mempengaruhi
praktik perataan laba pada bank syariah di Indonesia. Hasil test diliat secara
parsial menunjukan bahwa CAR, NPF, dan Profitabilitas Tidak berpengaruh
signifikan pada perataan laba.

Item Type: Article
Additional Information/Lokasi Hardcopy: Perpustakaan UMBY Kampus 1
Uncontrolled Keywords: CAR, NPF, dan Profitabilitas, Perataan Labal
Subjects: H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Fakultas Ekonomi > Program Studi Akuntansi
Depositing User: Akuntansi UMBY
Date Deposited: 13 Apr 2021 02:36
Last Modified: 13 Apr 2021 02:36
URI: http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/11262

Actions (login required)

View Item
View Item