Wahyudi, Dian (2021) Pengaruh Cara Inokulasi Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Jamur Tiram. Naskah Publikasi Program Studi Agroteknogi.
NASKAH PUBLIKASI.docx
Download (38kB)
Abstract
Jamur tiram putih (Pleurotus ostreatus) merupakan salah satu jenis jamur konsumsi yang mengandung protein nabati cukup tinggi jika dibandingkan dengan jenis jamur konsumsi lainnya, sehingga berdampak pada tingginya permintaan produk. Terdapat berbagai macam kedalaman yang tepat dalam perlubangan untuk inokulasi dan diharapkan dapat mempercepat pertumbuhan miselium dan hasil jamur tiram. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kedalaman inokulasi terhadap pertumbuhan dan hasil jamur tiram yang kedua untuk mengetahui berapa kedalaman yang efektif terhadap pertumbuhan dan hasil jamur tiram. Penelitian dilaksanakan pada bulan September-Desember 2020. Penelitian menggunakan percobaan faktor tunggal yang disusun dalam Rancangan Acak Kelompok Lengkap (RAKL) dengan tiga ulangan. Perlakuan yang diujikan adalah teknik inokulasi tanpa pelubangan, pelubangan dengan kedalaman 5 cm, pelubangan dengan kedalaman 10 cm dan pelubangan dengan kedalaman 15 cm. Hasil penelitian menujukkan bahwa perlakuan pelubangan tidak berpengaruh nyata terhadap pertumbuhan dan hasil jamur tiram.
Item Type: | Article |
---|---|
Additional Information/Lokasi Hardcopy: | Perpustakaan UMBY Kampus 1 |
Uncontrolled Keywords: | efektivitas, jamur tiram, inokulasi |
Subjects: | S Agriculture > SF Animal culture |
Divisions: | Fakultas Agroindustri > Program Studi Agroteknologi |
Depositing User: | Agroteknologi UMBY |
Date Deposited: | 14 Jan 2022 04:08 |
Last Modified: | 14 Jan 2022 04:08 |
URI: | http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/13946 |