Qonita, Qonita (2021) Hubungan Antara Kualitas Pelayanan Dengan Loyalitas Pelanggan Toko Online Pakaian Anak Muslim Hagia Shopia. Hubungan Antara Kualitas Pelayanan Dengan Loyalitas Pelanggan Toko Online Pakaian Anak Muslim Hagia Shopia. pp. 1-14.
NASKAH PUBLIKASI.docx
Download (256kB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kualitas pelayanan dengan loyalitas pelanggan toko online pakaian anak muslim hagia shopia. Hipotesis yang diajukan pada penelitian ini adalah ada hubungan yang positif antara kualitas pelayanan dengan loyalitas pelanggan toko online pakaian anak muslim hagia shopia. Subjek penelitian ini adalah pelanggan toko online pakaian anak muslim hagia shopia dan berusia 20-40 Tahun. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan skala kualitas pelayanan dan skala loyalitas pelanggan. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis korelasi product moment dari karl person. Berdasarkan hasil analisis data, diperoleh koefisien korelasi rxy (rxy) = 0.632 dan p = 0,000 (p < 0,050) yang berarti ada hubungan positif antara kualitas pelayanan dengan loyalitas pelanggan. Diterimanya hipotesis dalam penelitian ini menunjukkan nilai koefisien determinasi (R Squared) sebesar 0,400 artinya variabel kualitas pelayanan memiliki kontribusi sebesar 40 % terhadap variabel loyalitas pelanggan dan sisanya 60 % dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.
Item Type: | Article |
---|---|
Additional Information/Lokasi Hardcopy: | Perpustakaan Kampus 3 UMBY |
Uncontrolled Keywords: | kualitas pelayanan, loyalitas pelanggan |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Fakultas Psikologi > Program Studi Psikologi |
Depositing User: | Psikologi UMBY |
Date Deposited: | 21 Jan 2022 04:22 |
Last Modified: | 21 Jan 2022 04:22 |
URI: | http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/14231 |