Efektivitas Pelatihan Self-Management Untuk Meningkatkan Subjective Well-Being Pada Karyawan Perusahaan X Di Masa Pandemi Covid-19

Maranata, Asda Hanida (2022) Efektivitas Pelatihan Self-Management Untuk Meningkatkan Subjective Well-Being Pada Karyawan Perusahaan X Di Masa Pandemi Covid-19. Efektivitas Pelatihan Self-Management Untuk Meningkatkan Subjective Well-Being Pada Karyawan Perusahaan X Di Masa Pandemi Covid-19. pp. 1-11.

[thumbnail of NASKAH PUBLIKASI] Text (NASKAH PUBLIKASI)
NASKAH PUBLIKASI.docx

Download (48kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pelatihan self-management dalam meningkatkan subjective well-being karyawan suatu perusahaan di masa pandemi covid-19. Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah perbedaan tingkat subjective well-being karyawan antara sebelum dan sesudah diberikan pelatihan self-management serta perbedaan tingkat subjective well-being antara kelompok kontrol dan kelompok eksperimen setelah diberikan perlakuan. Metode pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan skala self-management dan skala subjective well-being. Teknik analisis data yang digunakan untuk menguji hipotesis penelitian ini adalah independent sample t test dan paired sample t test. Hasil uji independent sample t test menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil posttest kelompok eksperimen dan kelompok kontrol dengan taraf signifikansi sebesar 0,002. Hasil uji paired sample t test dengan nilai mean sebesar -14,200 menunjukkan bahwa terdapat perbedaan nilai yang signifikan antara pretest dan posttest kelompok eksperimen. Berdasarkan hasil penjelasan tersebut, maka dapat dikatakan bahwa pelatihan self-management efektif untuk meningkatkan subjective well-being seseorang. Hal tersebut didukung juga dengan prosentase peningkatan sebesar 23,7% dari hasil perbandingan tingkat subjective well-being pada saat sebelum dan sesudah diberikan pelatihan self-management.

Item Type: Article
Additional Information/Lokasi Hardcopy: Perpustakaan Kampus 3 UMBY
Uncontrolled Keywords: pandemi, covid-19, self-management, subjective well-being
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Fakultas Teknologi Informasi > Program Studi Teknik Informatika
Depositing User: Magister Psikologi Profesi UMBY
Date Deposited: 07 Mar 2022 06:34
Last Modified: 07 Mar 2022 06:34
URI: http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/15028

Actions (login required)

View Item
View Item