EFEKTIVITAS DANA BANTUAN OPERASIONAL SEKOLAH TERHADAP PENINGKATAN SARANA DAN PRASARANA DI SMK NEGERI 4 YOGYAKARTA

Haryani, Linna (2021) EFEKTIVITAS DANA BANTUAN OPERASIONAL SEKOLAH TERHADAP PENINGKATAN SARANA DAN PRASARANA DI SMK NEGERI 4 YOGYAKARTA. Skripsi thesis, Universitas Mercu Buana Yogyakarta.

[thumbnail of ABSTRAK]
Preview
Text (ABSTRAK)
ABSTRAK.pdf

Download (36kB) | Preview
[thumbnail of BAB SATU]
Preview
Text (BAB SATU)
BAB I PENDAHULUAN.pdf

Download (63kB) | Preview
[thumbnail of BAB DUA] Text (BAB DUA)
BAB II LANDASAN TEORI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (151kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB TIGA] Text (BAB TIGA)
BAB III METODOLOGI PENELITIAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (343kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB EMPAT] Text (BAB EMPAT)
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (296kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB LIMA]
Preview
Text (BAB LIMA)
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN.pdf

Download (32kB) | Preview
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA]
Preview
Text (DAFTAR PUSTAKA)
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (36kB) | Preview
[thumbnail of LAMPIRAN] Text (LAMPIRAN)
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (255kB) | Request a copy
[thumbnail of SKRIPSI FULL TEXT] Text (SKRIPSI FULL TEXT)
SKRIPSI FULL TEXT.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Program Pemerintah untuk membantu sekolah di Indonesia untuk memberikan pelayanan dan pembelajaran yang lebih optimal yaitu melalui dana Bantuan Operasional Sekolah. Besaran dana Bantuan Operasional Sekolah berdasarkan jumlah peserta didik yang terdaftar di Data Pokok Pendidikan yang dikalikan dengan satuan biaya per masing-masing tingkat Pendidikan. Petunjuk Teknis Pengelolaan Dana Bantuan Sekolah diatur oleh Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Repubik Indonesia Nomor 6 Tahun 2021.
Pengelolaan Dana Bantuan Operasional berdasarkan prinsip fleksibilitas yaitu penggunaan dana Bantuan Operasional Sekolah regular dikelola sesuai dengan kebutuhan sekolah, efektivitas yaitu penggunaan dana Bantuan Operasional Sekolah reguler diupayakan dapat memberikan hasil, pengaruh, dan daya guna untuk mencapai tujuan pendidikan di sekolah, efisiensi yaitu penggunaan dana Bantuan Operasional Sekolah regular diupayakan untuk meningkatkan kualitas belajar siswa dengan biaya seminimal mungkin dengan hasil yang optimal, akuntabilitas yaitu penggunaan dana Bantuan Operasional Sekolah reguler dapat dipertanggungjawabkan secara keseluruhan berdasarkan pertimbangan yang logis sesuai peraturan perundang-undangan dan transparansi yaitu penggunaan dana Bantuan Operasional Sekolah reguler dikelola secara terbuka dan mengakomodir aspirasi pemangku kepentingan sesuai dengan kebutuhan sekolah.
Tujuan dari hasil penelitian skripsi ini adalah untuk mengetahui efektivitas dana bantuan sekolah terhadap peningkatan sarana dan prasarana di SMK Negeri 4 Yogyakarta yang selaras dengan tujuan program bantuan operasional sekolah yaitu untuk membiayai operasional sekolah secara mandiri sesuai dengan kebutuhan sekolah. Metode yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif deskriptif.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information/Lokasi Hardcopy: Perpustakaan Kampus 3 UMBY
Uncontrolled Keywords: Bantuan Operasional Sekolah, Efektivitas Dana, Petunjuk Teknis Pengelolaan Dana Bantuan Sekolah
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi > Program Studi Akuntansi
Depositing User: Akuntansi UMBY
Date Deposited: 12 Apr 2022 06:02
Last Modified: 12 Apr 2022 06:02
URI: http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/15261

Actions (login required)

View Item
View Item