EVALUASI TINGKAT PRODUKTIVITAS PRODUK NANAS KALENG MENGGUNAKAN METODE OBJECTIVE MATRIX (OMAX) DI PT. GREAT GIANT PINEAPPLE

Izdihar, Ulfah (2016) EVALUASI TINGKAT PRODUKTIVITAS PRODUK NANAS KALENG MENGGUNAKAN METODE OBJECTIVE MATRIX (OMAX) DI PT. GREAT GIANT PINEAPPLE. Skripsi thesis, Universitas Mercu Buana Yogyakarta.

[thumbnail of ABSTRAK] Text (ABSTRAK)
intisari.pdf

Download (11kB)
[thumbnail of FULL TEXT] Text (FULL TEXT)
Skripsi lengkap final.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)

Abstract

Pengukuran produktivitas secara berkala menunjukkan jumlah dan kualitas
produk yang dihasilkan suatu perusahaan dari waktu ke waktu sehingga
mengetahui adanya kenaikan atau penurunan produktivitas perusahaan tersebut.
Pengukuran produktivitas mampu menunjukkan performasi perusahaan, sehingga
apabila terjadi penurunan produktivitas, dapat segera dievaluasi dan memperbaiki
permasalahan yang menyebabkan penurunan produktivitas. Tujuan umum dari
penelitian ini adalah untuk mengetahui perubahan tingkat produktivitas nanas
kaleng di PT. Great Giant Pineapple di Lampung Tengah.
PT. Great Giant Pineapple merupakan perusahaan pengalengan dan
perkebunan buah terbesar di Indonesia dan terbesar ke-3 di dunia, namun
perusahaan ini belum mengukur produktivitas secara berkala sehingga apabila
terjadi penurunan produktivitas mereka mengalami kesulitan dalam
mengidentifikasi penyebab penurunan tersebut. Selain itu, persaingan antar
perusahaan sejenis juga menuntut perusahaan agar tetap bertahan dalam usahanya.
Tujuan umum dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi tingkat produktivitas
nanas kaleng PT. Great Giant Pineapple di Lampung Tengah.
Pengukuran produktivitas ini menggunakan metode Objective Matrix
(OMAX), untuk mengukur produktivitas parsial produk nanas kaleng. Pengukuran
menggunakan data bulanan perusahaan dengan periode pengukuran selama
Agustus 2014 hingga Agustus 2015. Berdasarkan hasil perhitungan produktivitas,
menunjukkan bahwa indeks produktivitas PT. Great Giant Pineapple fluktuatif.
Nilai performasi tertinggi pada Oktober 2014 sebesar 815,38 dan performasi
terendah pada Januari 2015 sebesar 61,53. Pada indeks produktivitas terhadap
periode sebelum, terjadi kenaikan pada Mei 2015 sebanyak 451,37 % dan
penurunan drastis pada Desember 2014 sebesar -86,71 %.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: pengalengan nanas, produktivitas, Objective Matrix (OMAX)
Subjects: S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Fakultas Agroindustri > Program Studi Teknologi Hasil Pertanian
Depositing User: Perpustakaan UMBY
Date Deposited: 30 Oct 2024 07:54
Last Modified: 30 Oct 2024 07:54
URI: http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/19980

Actions (login required)

View Item
View Item