PENGARUH INTENSITAS PENGOLAHAN TANAH TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL KEDELAI DI LAHAN KERING

Maulida, Zanny Varah (2014) PENGARUH INTENSITAS PENGOLAHAN TANAH TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL KEDELAI DI LAHAN KERING. Skripsi thesis, Universitas Mercu Buana Yogyakarta.

[thumbnail of Intisari] Text (Intisari)
INTISARI.docx

Download (18kB)
[thumbnail of Full Teks] Text (Full Teks)
jadi kumpul.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)

Abstract

Kedelai (Glycine max L.) merupakan salah satu komoditas pangan bergizi tinggi
sebagai sumber protein nabati dan rendah kolesterol dengan harga terjangkau sehingga
permintaan akan komoditas ini terus meningkat dari tahun ke tahun namun tidak
diimbangi dengan produksi kedelai dalam negeri. Tujuan dari penelitian ini untuk
mengetahui pengaruh intensitas pengolahan lahan terhadap pertumbuhan dan hasil
kedelai di lahan kering. Selain itu juga agar diperoleh cara pengolahan lahan yang tepat
untuk budidaya kedelai di lahan kering. Penelitian ini merupakan percobaan faktor
tunggal yang disusun dalam Rancangan Acak Kelompok Lengkap (RAKL) dengan 4
perlakuan diulang 3 kali. Perlakuan yang diujikan yaitu : Tanpa olah tanah, Olah tanah
minimum pada larikan, Olah tanah minimum pada lubang tanam, Olah tanah
maksimum. Dari hasil penelitian tidak terdapat perbedaan nyata pada setiap perlakuan.
Hal ini disebabkan karena selama pertanaman masih turun hujan dengan intensitas yang
lumayan tinggi sehingga tidak terdapat perbedaan yang signifikan. Tanpa olah tanah
lebih efisien digunakan pada budidaya kedelai di lahan kering dibandingkan dengan
pengolahan tanah minimum larikan, pengolahan tanah minimum lubang tanah dan
pengolahan tanah maksimum.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci : kedelai, pengolahan tanah, lahan kering
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Agroindustri > Program Studi Agroteknologi
Depositing User: Perpustakaan UMBY
Date Deposited: 07 Nov 2024 02:46
Last Modified: 07 Nov 2024 02:46
URI: http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/20693

Actions (login required)

View Item
View Item