Bun, Fidelis (2015) PENGARUH JARAK TANAM DAN DOSIS PUPUK KANDANG SAPI TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL JAGUNG MANIS. Skripsi thesis, Universitas Mercu Buana Yogyakarta.
PDF Cetak BAB MALAM KAMIS 18 rev.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (3MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dosis pupuk kandang sapi dan
jarak tanam terbaik terhadap pertumbuhan dan hasil jagung manis. Penelitian
merupakan percobaan lapangan dengan rancangan acak kelompok lengkap
(RAKL), tiga ulangan. Penelitian diakukan di kebun percobaan Fakultas pertanian
UMBY Gunung Bulu, Argomulyu Sedayu Bantul Daerah Istimewa Yogyakarta.
Data dianalisis dengan analisis varian taraf 5%, dan apabila terdapat perbedaan
diuji lanjut dengan DMRT. Perlakukan meliputi dosis pupuk kandang sapi
masingmasing 10 ton.ha, 15 ton/ha dan 20 ton/ha dengan jarak tanam 55 cm x 40
cm, 65 cm x 40 cm, dan 75 cm x 40 cm. Variabel yang diamati meliputi tinggi
tanaman, jumlah daun, bobot segar tanaman, bobot kering tanaman, bobot segar
akar, volume akar, panjang akar, bobot tongkol, diameter tongkol, jumlah biji
dalam baris serta bobot panen per hektar. Perlakukan dengan dosis pupuk
kandang sapi 20 ton/hektar dengan jarak tanam 75 cm x 40 cm menunjukkan
pertumbuhan dan hasil terbaik.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kata kunci: Jarak tanam, dosis pupuk kandang sapi, jagung manis |
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Fakultas Agroindustri > Program Studi Agroteknologi |
Depositing User: | Perpustakaan UMBY |
Date Deposited: | 07 Nov 2024 03:42 |
Last Modified: | 07 Nov 2024 03:42 |
URI: | http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/20711 |