RESEPSI KHALAYAK TERHADAP GAYA KOMUNIKASI AKUN TIKTOK @MERRYRIANA

Nahor, Dwi Putri Birgita Lumban (2024) RESEPSI KHALAYAK TERHADAP GAYA KOMUNIKASI AKUN TIKTOK @MERRYRIANA. Skripsi thesis, Universitas Mercu Buana Yogyakarta.

[thumbnail of ABSTRAK] Text (ABSTRAK)
200710267_ABSTRAK.pdf

Download (18kB)
[thumbnail of BAB SATU] Text (BAB SATU)
200710267_BAB I.pdf

Download (453kB)
[thumbnail of BAB LIMA] Text (BAB LIMA)
200710267_BAB V.pdf

Download (63kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA] Text (DAFTAR PUSTAKA)
200710267_DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (101kB)
[thumbnail of SKRIPSI FULL TEKS] Text (SKRIPSI FULL TEKS)
200710267_FULL TEXT VERSION.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[thumbnail of NASKAH PUBLIKASI] Text (NASKAH PUBLIKASI)
200710267_NASKAH PUBLIKASI.pdf

Download (360kB)

Abstract

Gaya komunikasi yang menarik dan relevan oleh influencer dapat meningkatkan keterlibatan
masyarakat. Pesan yang disampaikan dengan cara yang sesuai dengan keinginan khalayak ramai
lebih menarik perhatian audiens dan mendorong interaksi yang lebih aktif. Resepsi audiens pada
akun TikTok @merryriana sangat penting pada keberhasilan komunikasi dan penyebaran pesan
serta makna yang disampaikan. Merry Riana, seorang motivator terkenal, menggunakan
platform ini untuk menyampaikan pesan, motivasi, dan inspirasi. Resepsi yang baik dari
audiens, seperti tanggapan positif, komentar, dan berbagi konten, meningkatkan jangkauan dan
dampak pesannya. Ini membantu dalam membangun komunitas yang lebih besar, memperluas
pengaruhnya, dan memperkuat kehadirannya di media sosial. Interaksi aktif dari audiens juga
memberikan umpan balik berharga yang dapat digunakan untuk meningkatkan konten di masa
depan. Ciri khas diksi yang digunakan oleh Merry Riana yang membedakan dia dengan
motivator lain terdapat pada penggunaan diksi kata sapaan. Jika motivator lain menggunakan
satu ragam jenis yang sama, Merry Riana menggunakan dua ragam formal dan informal. Ragam
formal dan informal dipilih karena tuturan dalam motivasi disampaikan tidak berhadapan
langsung dengan penonton. Interaksi ini hanya terjadi melalui video. Tujuan penggunaan raga
mini adalah agar motivasi yang disampaikan dapat membangun rasa keakraban dengan
penonton dan motivasi yang disampaikan dapat dipahami oleh penonton yang berasal dari
berbagai kalangan mulai dari remaja hingga dewasa. Gaya bahasa yang paling banyak
digunakan adalah gaya bahasa kilmaks. Tujuan gaya Bahasa ini adalah untuk memperoleh efek
penekanan dalam menegaskan tuturan motivasi yang disampaikan, sehingga tujuan dari motivasi
dapat dipahami dan diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Gaya komunikasi, Resepsi Audiens, Tiktok, @MERRYRIANA
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications
Divisions: Fakultas Ilmu Komunikasi > Program Studi Ilmu Komunikasi
Depositing User: Ilmu Komunikasi UMBY
Date Deposited: 16 Apr 2025 07:55
Last Modified: 16 Apr 2025 07:55
URI: http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/23165

Actions (login required)

View Item
View Item