Isneni, Shinta (2018) GAMBARAN TRIANGULAR THEORY OF LOVE STERNBERG PADA PASANGAN DEWASA AWAL YANG BERPACARAN. Skripsi thesis, Universitas Mercu Buana Yogyakarta.
ABSTRAK.pdf
Download (88kB) | Preview
BAB I.pdf
Download (177kB) | Preview
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (289kB)
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (196kB)
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (466kB)
BAB V.pdf
Download (87kB) | Preview
COVER DAN LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (3MB)
SKRIPSI FULL TEXT.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (3MB)
Abstract
Cinta merupakan hal penting dalam kehidupan manusia, terutama pada pasangan dewasa awal yang berpacaran karena pasangan dewasa awal yang berpacaran sedang mencoba membangun relasi untuk dapat menemukan calon pasangan hidupnya. Berkaitan dengan cinta Sternberg mengajukan sebuah teori yang dikenal dengan Triangular Theory of Love Sternberg. Teori ini menyatakan bahwa cinta memiliki tiga komponen dasar yaitu keintiman, gairah, dan komitmen. Kombinasi dari tiga komponen ini akan menghasilkan 7 jenis cinta yang berbeda. Jenis cinta yang paling diinginkan oleh setiap orang adalah jenis cinta sempurna yaitu cinta yang tersusun dari kombinasi komponen keintiman, gairah, dan komitmen. Namun tidaklah mudah untuk memenuhi syarat sebuah cinta sempurna, karena dalam suatu hubungan sering muncul permasalahan yang dapat mempengaruhi komponen cinta. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran Triangular Theory of Love Sternberg pada pasangan dewasa awal yang berpacaran. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan model pendekatan fenomenologi. Metode pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Prosedur pemilihan partisipan menggunakan purposive sampling dengan menentukan kriteria partisipan, yaitu pasangan dewasa awal yang berpacaran, berusia antara 21-30 tahun, dan lama pacaran minimal 2 tahun. Partisipan dalam penelitian ini berjumlah 9 orang, terdiri dari 6 orang sebagai partisipan utama dan 3 orang sebagai informan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa gambaran Triangular Theory of Love Sternberg pada ketiga pasang partisipan mengarah pada jenis cinta sempurna. Namun ketiga pasang partisipan tetap perlu menjaga dan meningkatkan komponen-komponen cinta yang ada.
Kata kunci : Triangular Theory of Love Sternberg, dewasa awal
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information/Lokasi Hardcopy: | Santi Esterlita Purnamasari, M.Si., Psikolog |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology |
Divisions: | Fakultas Psikologi > Program Studi Psikologi |
Depositing User: | Psikologi UMBY |
Date Deposited: | 27 Aug 2018 09:12 |
Last Modified: | 18 Aug 2022 06:18 |
URI: | http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/3770 |