Budiarto, Andi (2018) HUBUNGAN ANTARA KEPUASAN KERJA DENGAN LOYALITAS KERJA PADA KARYAWAN DIXIE YOGYAKARTA. Skripsi thesis, Universitas Mercu Buana Yogyakarta.
ABSTRAK.pdf
Download (16kB) | Preview
BAB I.pdf
Download (350kB) | Preview
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (255kB)
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (227kB)
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (372kB)
COVER DAN LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (1MB)
SKRIPSI FULL TEXT.pdf
Restricted to Repository staff only
Download (2MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kepuasan kerja
dengan loyalitas kerja pada karyawan Dixie Yogyakarta. Hipotesis yang diajukan
dalam penelitian ini adalah terdapat hubungan positif antara kepuasan kerja
dengan loyalitas kerja pada karyawan Dixie Yogyakarta. Subjek penelitian ini
adalah semua karyawan Dixie Yogyakarta yang berjumlah 50 orang. Teknik
sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah probability sampling. Alat
pengumpul data menggunakan Skala Loyalitas Kerja dan Skala Kepuasan Kerja.
Hasil analisis dengan uji korelasi product moment antara kepuasan kerja
dengan loyalitas kerja pada karyawan Dixie Yogyakarta menunjukkan nilai
Pearson corelation sebesar rxy=0.700 (positif) dengan signifikansi 0.000 (p <
0.010). Hal ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif antara kepuasan
kerja dengan loyalitas kerja pada karyawan Dixie Yogyakarta. Semakin tinggi
kepuasan kerja pada karyawan Dixie maka akan semakin tinggi pula loyalitas
kerja karyawan Dixie. Sebaliknya, semakin rendah kepuasan kerja semakin
rendah pula loyalitas kerja pada karyawan Dixie Yogyakarta. Koefesien
determinasi (r²) sebesar 0.490 artinya variabel kepuasan kerja dalam penelitian
ini mampu memberikan sumbangan sebesar 49% terhadap loyalitas kerja pada
karyawan Dixie Yogyakarta, dan 51% dipengaruhi oleh faktor lain seperti fairness,
komunikasi efektif, pengembangan karir dan sistem penggajian, dan hubungan baik
antara atasan dan bawahan.
Kata kunci: loyalitas kerja, kepuasan kerja
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information/Lokasi Hardcopy: | Domnina Rani Puna Rengganis, M.Si., CPHR., Sowanya Ardi Prahara, S.Psi., MA., |
Uncontrolled Keywords: | loyalitas kerja, kepuasan kerja |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology H Social Sciences > HB Economic Theory |
Divisions: | Fakultas Psikologi > Program Studi Psikologi |
Depositing User: | Psikologi UMBY |
Date Deposited: | 04 Mar 2019 09:19 |
Last Modified: | 18 Aug 2022 04:33 |
URI: | http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/4886 |