Nia Safitri, 15021059 (2019) Pengaruh Umur Sapih Terhadap Pertumbuhan Pasca Sapih Persilangan Kelinci Flemish Giant Jantan Dan Rex Betina. Naskah Publikasi Program Studi Peternakan.
NASKAH PUBLIKASI.docx
Download (48kB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh perbedaan umur sapih kelinci terhadap pertumbuhan kelinci silangan Flemish giant jantan dan Rex betina. Penelitian ini dilaksanakan pada 29 November 2018 sampai 10 Januari 2019 di Jalan Taman Wiratama, Dusun Jatingan, Gamping, Wates Sleman Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) pola searah dengan 3 perlakuan 3 ulangan umur sapih yaitu 4, 5, dan 6 minggu. Data dianalisis dengan menggunakan Analysis of Variance (ANOVA), dan dilanjutkan dengan uji DUNCAN. Variabel pengamatan meliputi Pertumbuhan Berat Badan Harian, Bobot Sapih, Mortalitas, Konsumsi pakan. Rerata pertumbuhan berat badan harian berturut – turut adalah 22,34; 21,20 dan 35,86 g/ekor. Rerata bobot sapih secara berturut–turut adalah 418; 450 dan 678g/ekor. Rerata mortalitas berturut – turut adalah 33; 33 dan 0%. Rerata konsumsi pakan berturut-turut adalah 988.3; 1.005; 1.177. Disimpulkan bahwa umur sapih 6 minggu menunjukkan pertumbuhan yang terbaik untuk persilangan kelinci Flemish giant jantan dan Rex betina.
Kata kunci : Pertumbuhan, umur sapih, kelinci Flemish giant, kelinci Rex, mortalitas
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pertumbuhan, umur sapih, kelinci Flemish giant, kelinci Rex, mortalitas |
Subjects: | S Agriculture > SF Animal culture |
Divisions: | Fakultas Agroindustri > Program Studi Peternakan |
Depositing User: | Peternakan UMBY |
Date Deposited: | 09 Aug 2019 05:04 |
Last Modified: | 09 Aug 2019 05:04 |
URI: | http://eprints.mercubuana-yogya.ac.id/id/eprint/5642 |